Makalah Tentang Konsep Pembelajaran dan Desain Pembelajaran

Pembelajaran mengajarkan siswa menggunakan asas pendidikan maupun teori belajar merupakan penentu keberhasilan pendidikan. Pembelajaran merupakan proses komunikasi dua arah, mengajar, mengajar yang dilakukan oleh pihak guru sebagai pendidik, sedangkan belajar dilakukan oleh peserta didik atau murid. 

Konsep pembelajaran merupakan suatu proses dimana lingkungan seseorang secara disengaja dikelola untuk memungkinkan ia turut serta dalam tingkah laku tertentu dalam kondisi-kondisi khusus atau menghasilkan respons terhadap situasi tertentu, pembelajaran merupakan subset khusus dari pendidikan. Mengajar merupakan upaya memberikan stimulus, bimbingan pengarahan, dan dorongan kepada siswa agar terjadi proses belajar


Pembelajaran berhasil guna bukan merupakan kegiatan yang berdiri sendiri, akan tetapi terkait dengan berbagai factor yang saling terkait. Salah satu factor tersebut bersumber dari kemampuan guru memahami peserta didik dalam dimensinya. 

Guru juga harus dapat memahami keunikan-keunikan peserta didik secara optimal, khususnya melalui proses pembelajaran. Secara lebih spesifik dengan memahami perkembangan moral anak , maka guru dapat memilih pendekatan-pendekatan dan model-model pembelajaran yang sesuai, tehnik-tehnik pemotivasian yang tepat serta pendekatan dan tehnik evaluasi sesuai.

Sering dikatakan mengajar adalah mengorganisasikan aktivitas siswa dalam arti yang luas. Peranan guru bukan semata-mata memberikan informasi, melainkan juga mengarahkan dan memberi fasilitas belajar. 

Agar proses belajar lebih memadai pembelajaran mengandung arti setiap kegiatan yang dirancang untuk membantu seseorang mempelajari suatu kemampuan atau nilai yang baru. Proses pembelajaran pada awalnya meminta guru untuk mengetahui kemampuan dasar  yang dimiliki oleh siswa meliputi kemampuan dasarnya, motivasinya, latar belakang akademisnya, latar belakang social ekonominya, dan lain sebagainya. Kesiapan guru untuk mengenal karakteristik siswa dalam pembelajaran merupakan modal utama penyampain bahan belajar dan menjadi indicator suksesnya pelaksanaan pembelajaran.
Bagi teman-teman yang ingin membaca makalah ini secara lengkap langsung aja download DISINI

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Makalah Tentang Konsep Pembelajaran dan Desain Pembelajaran"

Post a Comment

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Artikel

Iklan Artikel Bawah